Materi Pembahasan
Apa itu Tashrif Istilahi?
Tashrif Isthilahi adalah perubahan bentuk kata dari satu bentuk ke bentuk yang lain dengan makna yang berbeda-beda. Perhatikan bagan berikut!
● Fi’il madhi’ (kata kerja lampau). Kata kerja yang menunjukan peristiwa di masa lalu.
● Fi’il mudhari’ (kata kerja masa kini atau yang akan datang). Kata kerja yang menunjukan peristiwa yang sedang berlangsung atau masa yang akan datang.
● Masdar adalah kata benda yang menunjukkan pada suatu peristiwa tanpa terikat waktu.
● Isim Fa’il adalah kata benda yang menunjukkan subjek atau pelaku dari suatu perbuatan.
● Isim Maf’ul adalah kata benda yang menunjukkan objek atau sasaran dari suatu perbuatan.
● Fi’il Amr (kata kerja perintah). Kata kerja yang menunjukkan perintah yang ditujukan pada seseorang.
● Fi’il Nahyi (kata kerja larangan). Kata kerja yang menunjukkan perintah larangan yang ditujukan pada seseorang.
● Isim Zaman (kata penunjuk waktu). Kata benda yang menunjukkan keterangan waktu.
● Isim Makan (kata penunjuk tempat). Kata benda yang menunjukkan keterangan tempat.
● Isim Alat (nama alat). Kata benda yang menunjukkan alat dari suatu perbuatan.
– Untuk penjelasan lebih rinci rekan-rekan bisa menyimak rekaman kelas Pertemuan ke-3 (bagian tengah video).
– Untuk menguatkan pemahaman materi ini rekan-rekan bisa mencoba mengerjakan Kuis Pengayaan.
– Kami mengajak rekan-rekan untuk meluangkan waktu setiap hari antara 5-10 menit untuk berinteraksi dengan bahasa Arab. Oleh karena itu kami menyediakan Kuis Harian Aplikatif yang dapat diakses di Ruang Kuis Grup Telegram kami.
– Jika ada pertanyaan apapun seputar bahasa Arab atau masih ada yang belum dipahami silakan bertanya di grup kelas.